Judul : Jelaskan Aplikasi Sistem Informasi Geografis (SIG) Bidang Kehutanan?, [ DIKTRUS ]
link : Jelaskan Aplikasi Sistem Informasi Geografis (SIG) Bidang Kehutanan?, [ DIKTRUS ]
Jelaskan Aplikasi Sistem Informasi Geografis (SIG) Bidang Kehutanan?, [ DIKTRUS ]
Aplikasi Sistem Informasi Geografis (SIG) Bidang KehutananPenggunaan SIG di bidang kehutanan mencakup fungsi yang cukup luas untuk membantu pengelolaan bidang kehutanan di Indonesia. Berikut ini merupakan beberapa aplikasi SIG dalam bidang kehutanan, antara lain :
1) Metoda Penentuan Posisi
Metoda penentuan posisi adalah cara untuk mendapatkan informasi koordinat suatu objek (contoh koordinat titik batas, koordinat batas persil tanah dan lain-lain) di lapangan. Metoda penentuan posisi dapat dibedakan dalam dua bagian, yaitu metoda penentuan posisi terestris dan metoda penentuan posisi extra-terestris (satelit). Pada metoda terestris penentuan posisi titik dilakukan dengan melakukan pengamatan terhadap target atau objek yang terletak di permukaan bumi. Beberapa contoh metoda yang umum digunakan adalah :
a) Metode poligon.
b) Metode pengikatan ke muka.
c) Metode pengikatan ke belakang.
d) Dan lain-lain.
Pada metode ekstra terestris penentuan posisi dilakukan berdasarkan pengamatan terhadap benda atau objek di angkasa seperti bintang, bulan, quasar dan satelit buatan manusia, beberapa contoh penentuan posisi extra terestris adalah sebagai berikut :
a) Astronomi geodesi.
b) Transit Dopler.
c) Global Positioning System (GPS).
d) Dan lain-lain.
Beberapa metode dalam penentuan posisi suati titik/ objek untuk yang umum digunakan dalam bidang aplikasi kehutanan antara lain :
a) Metode Penentuan Posisi Global (GPS)
GPS adalah sistem navigasi dan penentuan posisi menggunakan satelit yang dikembangkan dan dikelola oleh Departemen Pertahanan Amerika Serikat. GPS dapat memberikan informasi tentang posisi, kecepatan dan waktu di mana saja di muka bumi setiap saat, dengan ketelitian penentuan posisi dalam fraksi milimeter sampai dengan meter.
Kemampuan jangkauannya mencakup seluruh dunia dan dapat digunakan banyak orang setiap saat pada waktu yang sama (Abidin,H.Z, 1995). Prinsip dasar penentuan posisi dengan GPS adalah perpotongan ke belakang dengan pengukuran jarak secara simultan ke beberapa satelit GPS seperti gambar berikut :
b) Metoda-metoda Penentuan Posisi dengan GPS
Pada dasarnya konsep dasar penentuan posisi dengan satelit GPS adalah pengikatan ke belakang dengan jarak, yaitu mengukur jarak ke beberapa satelit GPS yang koordinatnya telah diketahui.
Demikianlah Artikel Jelaskan Aplikasi Sistem Informasi Geografis (SIG) Bidang Kehutanan?, [ DIKTRUS ]
Sekianlah artikel Jelaskan Aplikasi Sistem Informasi Geografis (SIG) Bidang Kehutanan?, [ DIKTRUS ] kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Jelaskan Aplikasi Sistem Informasi Geografis (SIG) Bidang Kehutanan?, [ DIKTRUS ] dengan alamat link http://diktrus.blogspot.com/2015/03/jelaskan-aplikasi-sistem-informasi.html
0 Response to "Jelaskan Aplikasi Sistem Informasi Geografis (SIG) Bidang Kehutanan?, [ DIKTRUS ] "
Posting Komentar